MADAH 194-198


M 194
Orang yang berilmu haruslah mengamalkannya, merendah diri, kasihan dengan orang yang jahil, menyampaikan, bertanggungjawab dan sabar. Orang yang kaya haruslah merendah diri, pemurah, kasihan dengan fakir miskin dan bertanggungjawab. Pemimpin haruslah adil, penyayang, merendah diri, bertanggungjawab dan sabar.

M 195
Alangkah indah dunia ini. Allah swt disembah bagaikan bunga di taman. Kemajuan merata di seluruh bumi. Ke mana saja pergi didalam keamanan. Manusia senang menerima tetamu, bahkan menjadi rebutan.

M 196
Seseorang yang cerdik dan pandai tetapi jiwanya rusak. Yaitu dirusakkan oleh sifat sombong, megah, pemarah, dendam, hasad, tamak, bakhil dan ingin pujian. Maka kerusakan yang dibuat lebih banyak daripada kebaikan. Tetapi kebanyakan orang tidak nampak karena dia melakukannya dengan penuh bijaksana. Orang yang cerdik dan pandai saja yang dapat melihatnya.

M 197
Bunga yang palsu nampak lahiriahnya lebih cantik dan lama umurnya daripada bunga asli. Tetapi manusia tidak dapat merasakan keharumannya. Selain itu tidak dapat memberi oksigen kepada manusia. Bunga yang asli walaupun pendek umurnya tetapi baunya harum. Selain itu mempunyai oksigen untuk memberi manfaat kepada manusia.

M 198
Perpaduan yang diikat oleh agama lebih kuat daripada perpaduan yang diikat oleh ideologi, ikatan darah, ikatan ekonomi atau ikatan senasib. Oleh karena itu umat Islam kalau mau perpaduannya kuat maka jadikanlah Islam sebagai pengikat.

No comments:

Bumi Tuhan... Bersaksilah