TAJAMKAN JIWA SEBELUM AKAL



Apabila seorang Mukmin itu mempertajam hati atau jiwanya
Ditajamkan lagi dengan rasa bertuhan dan rasa kehambaan
Kemudian dibawa berfikir dan berfikir
Dia akan menjadi orang yang cepat cerdik dan pandai
Lihatlah apa yang sudah dilakukan oleh Rasululah saw
Bangsa Arab yang tidak tahu menulis dan membaca dididik olehnya
Berhadapan dengan bangsa Romawi dan Persia 
yang bertamadun dan menguasai dunia pada waktu itu
Sedangkan bangsa Romawi dan Persia
hanya mengasah akalnya semata-mata
Maka jadilah mereka orang yang pandai
Tetapi Rasulullah saw mengasah akal dan jiwa bangsa Arab 
dan bangsa-bangsa yang mengikutinya
Maka dalam waktu yang singkat saja yaitu 23 tahun
Umat Islam menjadi umat yang cepat pandai dan cerdik
Akhirnya didalam waktu 30 tahun umat Islam menguasai dunia
Fakta sejarah ini seharusnya orang Islam mengetahui dan 
mengambil pengajaran daripadanya
Untuk mengejar tamadun barat dan timur yaitu komunis
Tajamkan jiwa dan akalnya serentak
Umat Islam akan cepat menjadi cerdik dan pandai
Mengatasi timur dan barat yang hanya semata-mata  
mempertajam akalnya 
Tetapi malangnya umat Islam jiwanya sudah buta.
Akalnya juga tidak digunakan seperti apa 
yang digunakan oleh orang barat dan timur
Sedangkan mereka pada waktu ini sudah lebih maju 
dan bertamadun daripada umat Islam
Bagaimanakah umat Islam dapat mengalahkan mereka? 
Maka oleh karena itu umat Islam haruslah mengubah sikapnya
Jangan hanya mempertajamkan akal 
seperti yang sedang akan dilakukan sekarang
Tetapi yang lebih utama jadikan tapaknya itu     
mempertajamkan jiwa lebih dahulu
Diatas ketajaman jiwa itulah bawalah berfikir dan terus berfikir
Natijahnya nanti sangat luar biasa
Yaitu akan melahirkan ilmu-ilmu yang dalam dan seni yang menakjubkan dunia.

No comments:

Bumi Tuhan... Bersaksilah